Friday 17 April 2015

Yuk Bermain Bersama Kucing-Kucing Lucu di Cutie Cats Cafe Jakarta


Halooo
Minggu lalu, aku melakukan reservasi di Cutie Cats Cafe, Kemang, Jakarta.

Aku mengetahui Cats Cafe di Jepang dari foto-foto blogger yang pernah kesana,
 dan aku ingin mencobanya juga.
Ternyata di Indonesia juga ada Cats Cafe, jadi tidak perlu jauh-jauh ke Jepang  atau ke negara lain hehehe

Nah, aku akan menceritakan pengalamanku ke Cutie Cats Cafe ini.
Ada senangnya, ada tidaknya haha.

Silahkan dibaca bila kamu juga berencana kesana ^^




Hari Kamis tanggal 9 April 2015
aku menghubungi pihak Cutie Cats Cafe untuk melakukan reservasi Jumat tanggal 10 April 2015 jam 2 siang.
Menurutku, reservasi / pesan jam terlebih dahulu ini wajib dilakukan, kecuali kamu rela menunggu giliranmu bila apes ternyata sedang ramai-ramainya.
.....

Pada hari Jumat tanggal 10 April 2015
aku berangkat dari Salemba Jakarta Pusat jam 1 siang naik motor bersama BF ku.
Siang itu sangat terik hingga aku merasa kaki ku terasa terpanggang akibat aku menggunakan flat shoes (bagian atas kaki terbuka karena tidak pakai kaos kaki).

Dengan modal nekat, 
kami berpegangan pada peta Cutie Cats Cafe yang ada di Instagram: 

Sumber : Instagram @Cutiecatscafe

Setelah melewati perjalanan panjang yang menurutku melelahkan karena panas sekali hari itu, macet, nyasar beberapa kali, tanya-tanya jalan, buka GPS, bahkan lawan arah, akhirnya sampai juga di Cutie Cats Cafe.

.....



Rasa lelah tadi terbayarkan setelah aku memasuki Cutie Cats Cafe.
Dekorasinya sederhana namun cute :D

Sebelum masuk ruangan, kamu bisa langsung ke kasir terlebih dahulu untuk membayar (sesuai berapa jam yang kamu inginkan) ataupun untuk memesan kue dan minuman.
Kue yang dijual disini unik dan lucu-lucu lho ^^



Setelah itu, mereka akan memberimu name tag yang tertulis jam awal dan akhir.
Sebaiknya selalu lihat jam, sebab mereka tidak memberitahu secara personal ketika jam mu habis.
Tidak bawa jam tangan? Jangan khawatir, sebab di ruangan disediakan jam analog ^^

.....

Lalu, gantilah alas kaki mu menggunakan selop yang telah disediakan, jangan lupa disusun rapi yaa di rak ^^



.....

ATURAN

Dimanapun kita berada, pasti selalu ada aturan yang harus kita patuhi.

Nah, di Cutie Cats Cafe ini juga ada beberapa aturan yaitu :

1. Jangan gunakan sedotan, gelas plastik, ataupun barang pribadimu untuk bermain dengan kucing, sebab telah disediakan mainan khusus kucing yang pastinya tidak akan melukai kucing-kucing disana.

2. Jangan tarik ekornya!!

3. Silahkan mengambil foto namun jangan gunakan flash!!

4. Jangan angkat kucing secara paksa bila mereka tidak mau.

5. Jangan mengganggu / membangunkan kucing yang sedang beristirahat

6. Jangan berteriak terlalu kencang sampai mengagetkan kucing-kucing

7. Jangan ganggu kucing yang sedang makan

8. Jangan memberi makan kucing dengan makanan manusia misalnya kue.

.....

CUTIE CATS CAFE

Nah, setelah bayar + pakai selop, saatnya masuk ke Cats Cafe nya ^^

Di ruangan ini, penuh dengan mainan kucing berserakan, dekorasi ruangannya pun diperuntukkan untuk kucing agar dapat dengan bebas bermain sekaligus nyaman untuk beristirahat.

Di bagian pinggir ruangan, terdapat sofa sehingga kita bisa duduk atau meletakkan tas kita disana. Hati-hati apabila kondisi sedang ramai, sebaiknya sesekali melirik ke arah tas kita agar tidak terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.

Saat aku datang, ruangan ini sangat ramai dan full, hingga aku sendiri bingung, ini taman bermain kanak-kanak atau kafe kucing yaa?
Haha kenapa aku bilang begitu?
Sebab kucingnya mayoritas tidur sepertinya kelelahan bermain dengan anak-anak sepanjang hari, sehingga malah anak-anak yang datang lebih aktif daripada kucingnya hahaha.


.....

Baiklah, apakah kamu sudah siap untuk menikmati foto-foto kucing lucu di bawah ini??

USAGI

USAGI
USAGI


BUMBLE

BUMBLE












JOLIE




Ini adalah video ketika aku bermain dengan salah satu kucing favoritku. Lucu sekali yaa ^^

.....


Satu jam telah berlalu, benar-benar tidak terasa >.<
Masih ingin main, tapi sudah harus pulang 
karena kami telah memesan tiket Fast & Furious 7.
Apa boleh buat, say good bye to kucing-kucing lucu di Cutie Cats Cafe :'(

Sebelum pulang, mengabadikan foto bersama terlebih dulu di depan logo Cutie Cats Cafe ^^
Sayang sekali wajahku terlihat sangat lelah akibat perjalanan tadi :(


.
.

Pendapatku mengenai Cutie Cats Cafe :

( + )
  • Kucingnya lucu-lucu. Kamu tidak akan bisa bermain dengan kucing lucu seperti ini, kecuali kamu bermain disini / memang memiliki kucing seperti ini. Namun tidak semua orang memiliki waktu untuk merawat hewan peliharaan. Contohnya aku, aku sendiri kos di Jakarta, aku sangat ingin memiliki hewan peliharaan tapi aku tidak mau hewan tersebut nantinya mati kelaparan / sakit akibat aku tinggal ke kampus setiap hari :( Maka dari itu, bermain ke cafe kucing seperti ini sangat tepat untukku ^^
  • Kucingnya bersih dan terawat, jadi jangan takut yaa saat membelainya. Tenang saja, kucingnya juga tidak nyakar kok, paw / telapak nya sangat lembuuuut sekali 
  • Dekorasinya bagus dan unik. Ruangannya pun bersih dan nyaman sekali. Rasanya betah berlama-lama di ruangan tersebut hehe
  • Harganya terjangkau
  • Kue yang dijual memiliki design yang unik dan nama yang lucu karena disesuaikan dengan nama kucing yang ada disana :D

( - )
  • Jangan lupa reservasi minimal sehari sebelum berangkat!! kita tidak tahu hari itu ramai / tidak, sebaiknya kita reservasi agar tidak perlu menunggu lagi, sebab tempat duduk untuk menunggu hanya cukup untuk 3 orang.
  • Jangan lupa untuk selalu cek jam yang ada di ruangan. Pegawai cafe tidak akan mengingatkan kita secara personal bila waktu telah habis. Bila waktu mu telah lewat, maka kamu akan kena charge / biaya tambahan.
  • Lokasinya agak sulit ditemukan, mungkin karena aku jarang ke jakarta selatan. Namun di area menuju kemang, jalanannya kecil dan macet sekali.
  • Kucingnya mayoritas ngantuk dan tidur. Hanya ada 2-3 kucing yang berjalan-jalan di ruangan, itupun akhirnya memojok dan tidur >.< Bahkan karena kucing tersebut ngantuk, mainan yang tersedia pun terasa tidak begitu berguna karena mereka tidak bereaksi ketika diberi mainan. Mungkin akibat terlalu lelah menghadapi anak-anak / pengunjung kafe setiap hari.

.
.

RESERVASI

Bila kamu tertarik ingin bermain bersama kucing-kucing diatas, 
kamu bisa mengunjungi Cutie Cats Cafe di :

Jl Kemang 1 No 12F, Jakarta, Indonesia.

email : contact@cutiecatscafe.com

No Hp untuk reservasi : +628111004560

.
.

HARGA TIKET MASUK
(BELUM PAJAK)


Weekdays (Senin - Jumat)
1 jam pertama Rp 50.000, jam berikutnya Rp 35.000 / jam

Weekend (Sabtu - Minggu)
1 jam pertama Rp 75.000, jam berikutnya 35.000 / jam

.
.


Perlu diketahui bahwa Cutie Cats Cafe tidak membayarku maupun menyuruhku menulis post tentang cafe mereka.
Ini adalah inisiatif dan pendapatku pribadi sebagai seorang pengunjung.
Mohon maaf apabila ada kata yang tidak mengenakkan.

THANK YOU

2 comments:

  1. makasih review kafenya. ya pengennya sama kucing angora. kesian kucing capek layani pengunjung. btw, kalo harga makanan tu brp?? misal yg murah gtu.

    ReplyDelete
    Replies
    1. itu d foto ada harga menu nya kok... di klik trus di zoom aja

      Delete