Tuesday 30 April 2013

Hari Konsumen Nasional 30 April 2013

Hai... 
Apakah ada yang tahu mengenai Hari Konsumen Nasional?
Apabila kalian tidak tahu, menurutku ini penting untuk kalian.. 
Kalian sebagai konsumen harus mengetahui hak dan kewajiban kalian. 
Jangan mau dimanfaatkan / dibodohi oleh pelaku usaha begitu saja.


SEBAGIAN masyarakat tentu masih ada yang bertanya tentang apa sesungguhnya Hari Konsumen Nasional (HKN) dan apa manfaatnya bagi mereka. Ketidaktahuan masyarakat terhadap HKN jelas bisa menimbulkan salah tafsir hingga berujung pada sengketa antara konsumen dan penjual.
Padahal semestinya hal tersebut tidak perlu terjadi. HKN yang dicanangkan Pemerintah jelas memberikan banyak manfaat. Penetapan HKN sendiri ditujukan agar banyak pihak termotivasi membangun konsumen yang cerdas dan pebisnis yang semakin memiliki etika dalam usahanya.
Hari Konsumen Nasional (HKN) ditetapkan tanggal 20 April melalui Keputusan Presiden No. 13  Tahun 2012 tentang Hari Konsumen Nasional. Awalnya untuk memperkuat posisi konsumen, Badan Perlindungan Konsumen Nasional (BPKN) telah mengusulkan kepada Presiden agar menetapkan HKN. Pemilihan tanggal 20 April sebagai HKN didasarkan pada tanggal penerbitan Undang­Undang No.8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen. Penetapan Hari Konsumen Nasional ditujukan agar banyak pihak termotivasi membangun konsumen yang cerdas dan pebisnis yang semakin memiliki etika dalam usahanya.
Undang-Undang No.8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen diterbitkan pada tanggal 20 April 1999 dan diberlakukan efektif satu tahun kemudian yakni pada tanggal 21 April 2000. Di Indonesia masalah penyelesaian sengketa konsumen masih merupakan persoalan yang sulit diselesaikan secara efektif dan efisien berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Hal itu terbukti dengan banyaknya kasus-kasus yang sampai sekarang belum juga tuntas. Apabila terjadi sengketa, pihak konsumen selalu dalam posisi yang lemah sehingga tidak mampu untuk memperjuangkan kepentingannya.
Negara berperan penting dalam pemberdayaan konsumen, karena tidak mudah mengharapkan kesadaran pelaku usaha yang pada dasarnya berpijak pada prinsip ekonomi yang sempit untuk mendapatkan keuntungan semaksimal mungkin dengan modal seminimal mungkin.
Prinsip ini berpotensi merugikan konsumen, baik langsung maupun tidak langsung. Oleh karena itu peran negara perlu diwujudkan dengan mencerminkan pelaksanaan hak-hak dan kewajiban serta tanggungjawab konsumen secara seimbang.

Friday 26 April 2013

Nail Art Strawberry

Aku suka iseng nail art, sebab nail art di salon mahal >.<
Pengalamanku, aku pernah mencoba nail art di Mall Citraland Semarang.
Harganya 65000, aku berharap kuku ku digambar oleh orang yang ahli (pikirku...)
Ternyata... ia hanya menempelkan sticker kuku + kutex 1warna sebagai background =.=
Aku pikir.. aku juga bisa! Masa hanya sticker kuku harganya 65000...
Sejak itu aku mulai mencoba nail art sendiri, sebab aku tidak mau dibohongi oleh tempat yang menjual jasa nail art seperti itu =.=

Nah, kali ini aku ingin memberi gambaran 
bagaimana caranya membuat nail art strawberry di kukumu.
Caranya sangat mudah.
Aku tidak bisa menggambar dengan baik, sehingga gambar Strawberry nya berantakan 
Hahaha

.
.

Alat & Bahan yang perlu disiapkan:

Kuteks warna merah (semaunya), hitam, bening, hijau & kertas

Kuas dan Dotting tool

.
.

Langkah :

1.  Ulaskan top coat

2. Ulaskan kuteks warna yang kamu inginkan (kalau aku memilih warna merah dan kuning). Lalu tunggu beberapa saat hingga kering


3.  Teteskan kuteks warna hijau di kertas



4. Gambar bentuk daun dengan menggunakan kuas (karena aku tidak bisa menggambar daun, maka bentuknya mirip poni perempuan di komik.. Hahaha)


5. Teteskan kuteks warna hitam di kertas. Lalu buat titik-titik tidak beraturan di kukumu sehingga membentuk seperti buah strawberry (lebih baik sedikit saja)

maaf berantakan... hahaha

6. Selesai.. Tunggu hingga kering..

7. Ulaskan top coat agar kukumu glowy + kuteks tahan lama


.
.
.

Agar warna daun terlihat lebih tegas, 
kamu bisa menambahkan garis di sepanjang daun.


-THANK YOU-

Thursday 25 April 2013

Modoo Marble - Event Lucky Ticket Play and Win 4




Hmm.. Event Play and Win 3 yang singkat telah berakhir,
sekarang saatnya menikmati event Play and Win 4..

Event ini berlangsung tanggal 25 April 2013 - 22 Mei 2013

Apakah kalian menantikannya?? Hahaha
Setelah maintenace kemarin, Map nya sudah bertambah lho, 
sekarang ada peta lokal (Local Map) juga.
Aku belum lihat secara langsung, sebab sudah tidak pernah bermain game ini. 
LoL
Namun sepertinya lebih seru sebab peta dunia sebelumnya membosankan 
(karena tidak ada pilihan lain selain peta dunia).

Dalam event kali ini, 
kita bisa mendapatkan Lucky Ticket / Special Ticket !
 (bedanya bisa dilihat dibawah)

.
.

Apa itu Special Ticket?
  • Cara mendapatkan : menunjuk kotamu menjadi Tuan Rumah PON
  • Cara menggunakan : Gunakan minimal 5 special ticket di Special Board
  • Fungsi : mendapatkan hadiah yang terdapat di Special Board
  • Syarat : Hanya bisa didapatkan bila kamu bermain di local Map pada silver channel !
  • Kelebihan : Tidak ada ZONK di Special Board
.
.
.


LIHAT TABEL
untuk mengetahui info tentang Lucky Ticket dan Special Ticket


Bagaimana?
Sekarang sudah tahu kan bedanya Lucky ticket dan Special Ticket... ^^

Info lebih lanjut tentu saja bisa dilihat langsung di website modoo marble

BOARD untuk menukar Lucky ticket dan Special ticket KLIK DISINI

.
.

 Cara menukar :
  1. Masuk ke board
  2. LOG IN dengan id modoo + password mu
  3. Pilih dulu ingin menukar di special board (5 special tiket) / silver board (3lucky tiket) / gold board (10lucky tiket)
  4. Klik ROLL di bagian bawah board
  5. Selesai deh
-THANK YOU-

Tips / Cara Menghilangkan Suara Vocal di MP3

Kebetulan aku lagi menyukai beberapa lagu Ost drama korea King2Hearts,
salah satunya adalah lagu yang dinyanyikan oleh Taeyeon SNSD,
judulnya Missing You Like Crazy.

Tiba-tiba aku ingin menyanyikan lagu tersebut, tapi tanpa suara Taeyeon..
Pertanyaannya, apakah bisa suara vocal yang sudah melekat tersebut hilang?
Jawabnya, BISA hilang, walau tidak 100%
Suara penyanyi asli menjadi pudar seperti ketika kamu bernyanyi di karaoke box.

WoW menarik bukan...
Kalian yang pemula juga bisa mencobanya..
Caranya mudah sekali..
Aku akan menjelaskan tiap langkah yang harus dilakukan.

Oh ya, pastikan kamu memiliki program Audacity! 
Bila tidak punya, bisa download DI SINI

.
.

Hasil / Contoh
 (ini rekaman pertama + hanya reff, jadi bila jelek , harap maklum ya)
WARNING : apabila tidak ingin mendengar suara jelek, jangan di klik! >.<
.
.
Langkah :
  1. Buka program Audacity di komputermu.
  2. Klik File, pilih Impor, klik Audio. Lalu pilih lagu yang kalian ingin hilangkan suara vocalnya


3. Klik Effect. Pilih Vocal Remover



 4. Klik OK


 5.Silahkan lihat gambar dibawah ini untuk cek apakah suara vocal sudah hilang / belum




.
.

Apabila kamu ingin merekam suaramu, maka langkah yang harus kamu lakukan :

1. Klik Record



2. Silahkan langsung bernyanyi. Bila sudah selesai, klik Stop.




3. Untuk menyimpan, ada 2pilihan. Lihat gambar dibawah :



4. Pilih bentuk file, lalu klik Save.



.
.
.

Bagaimana?
Pasti bisa kan...
Apabila masih bingung,  
bisa tanya langsung dengan cara menulis komentar di halaman ini.

INGAT!
Suara penyanyi asli tidak bisa hilang 100%
tergantung dari kualitas MP3 / lagu yang kamu impor..

-THANK YOU-

Wednesday 24 April 2013

Etude House Precious Mineral BB Cream Bright Fit #W13

Kemarin barang pesananku sudah datang, yaitu Precious Mineral BB cream dan Good Guy BB cream dari Etude House, beserta samplenya juga  :)

Aku beli BB cream ini dengan harga Rp 134.000.
Cukup murah untuk barang ready ^^
 
Saat ini aku akan membahas mengenai Precious Mineral BB Cream Bright Fit dari etude house dengan tipe W13 Natural Beige 

Skin79 Super Plus BB Cream - Gold Collection




BB Cream yang aku gunakan selama ini adalah Skin79 Super Plus BB Cream - Hot Pink (digambar atas yang warna pink).
Karena BB cream ku itu sudah hampir habis, maka aku coba BB cream ini.
Aku mencoba BB cream ini hanya dari samplenya saja, sebab kebetulan dulu dapat samplenya tapi belum pernah dicoba.

Gambar Sample :





Tekstur / Isi :

.
.
.

SEBELUM :

.
.
.

SESUDAH :

Nah,setelah mencoba BB cream ini dicampur dengan Nymph Aura Volumer Etude, hasilnya :

 * Menggunakan Blackberry + Flash *





* Menggunakan Blackberry TANPA flash *

* Menggunakan Kamera Digital *




CARA MENGGUNAKAN :
  1. Pastikan wajahmu telah bersih (cuci muka, toner) dan telah menggunakan pelembab
  2. Tekan atas kemasan perlahan agar tidak keluar terlalu banyak.
  3. Aplikasikan ke pipi, hidung, dahi, dagu, leher
  4. Lalu ratakan menggunakan jari / kuas hingga merata di wajahmu

Review :
  • Good coverage / bagus untuk menutupi flek, noda hitam, jerawat.
  • Tidak bisa melihat seberapa banyak isi kemasan
  • Setelah diaplikasikan ke wajahku, terlalu putih di wajahku >.< ... (aku lebih suka Hot Pink), tapi coveragenya lebih bagus yang ini @_@
  • Ringan, seperti tidak menggunakan make up
  • Membuat wajah tidak kusam dan menghilangkan muka lelah :D
  
Kiri : sebelum, Kanan : sesudah



-THANK YOU-

Tuesday 23 April 2013

Etude House Collagen Moistfull - First Essence

Sebenarnya aku sudah lama membeli produk ini, 
tapi aku belum sempat untuk mereviewnya.
Produk yang aku beli ini merupakan bagian dari set Collagen Moistfull Cream, sebab aku hanya ingin membeli creamnya saja, tapi harus beli 1 set.

Etude Collagen Moistfull First Essence
is a rich hydrating moisturising essence packed
with everything your skin needs to tighten and
refuse wrinkles to give out that refreshingly lustrous glow


Highly enriched essence that provided moisture and firmness at any environment. Its sooo~ moist!


Baobab Tree + Collagen combination improves dermal structure and moisture retention



Set yang lama :



Set yang baru ( harga Rp 165.000):



Produk :



Isi :
 
seperti air

Langkah penggunaan produk Collagen Moistfull :



Langkah / Cara Menggunakan Collagen Moistfull - First Essence :
  1. Cuci mukamu dengan sabun muka, pastikan wajahmu bersih sebelum menggunakan produk ini
  2. Tuang produk sedikit saja di telapak tanganmu (seperti di gambar atas), sebab sedikit saja sudah cukup untuk seluruh wajahmu.
  3. Gosok dengan tangan satunya, lalu usapkan pada seluruh wajahmu. Pijat perlahan agar produk meresap.
  4. Apabila ingin menggunakan produk lanjutannya, tunggu beberapa menit.

Review :
  • Aku suka menggunakan Collagen Moistfull, sebab membuat kulit wajahku lebih lembab dan sehat.
  • Tidak membuat wajah berminyak.
  • Dalam beberapa kali pemakaian langsung terasa fungsi produknya.
  • Tapi apabila kamu hanya menggunakan first essence saja sepertinya kurang berfungsi, lebih baik coba Cream nya juga.. :) 

 

Sunday 21 April 2013

Drama Korea Yang Menarik / Bagus Untuk Ditonton

Halo teman-teman...
Hari ini aku ingin memberikan pendapatku mengenai drama korea yang menarik (tentu saja ini pendapat pribadi).
Jadi, apabila kalian tidak setuju ya tidak apa-apa. Hahaha
Ini adalah pendapat pribadiku, jadi semua drama yang sudah aku sebutkan disini adalh drama yang pernah aku tonton, bukan asal jiplak dari blog lain atau pendapat orang lain.
Murni pendapatku ^^

Apabila kalian ingin menonton suatu drama, kalian pasti akan mencarinya info nya dulu kan..
Apakah drama tersebut menarik atau tidak, patut ditonton atau tidak, dan sebagainya.
Akupun begitu. Sebelum menonton, aku ingin tahu apakah film yang akan aku tonton ini bagus atau tidak, sebab apabila ceritanya tidak menarik, maka sama saja dengan membuang waktu ku. 
Ya setidaknya begitulah menurutku...

Sejauh ini, drama korea yang bagus dan menarik menurutku adalah :

  • Itaewon Class (2020) (recommended)
  • Angel Last Mission : Love (2019) (recommended)
  • Search : www (2019)
  • Kill It 
  • Another Miss O (recommended)
  • Clean With Passion (2018-2019) (recommended) (denger-denger ini diangkat dari Webtoon, tapi aku pribadi belom pernah baca Webtoonnya. Sekilas mirip Untouchable, dimana si cowoknya merupakan pecinta kebersihan)
  • My Strange Hero (2018-2019)
  • The Last Empress / Empress's Dignity (2018-2019) (recommended) 
  • Gangnam Beauty (2018) (katanya bagus, cuma aku belum nonton karena sudah pernah baca webtoonnya)  
  • Beauty Inside (2018)
  • Mother (2018)
  • The Ghost Detective (2018)
  • Come and Hug Me (2018) 
  • Are You Human (2018)  (recommended)
  • I'm Not A Robot (2017) (recommended) 
  • Go Back Couple (2017) (WAJIB NONTON) (recommended) (tentang pasangan suami istri yang kembali ke masa lalu sebelum mereka menikah dan masing-masing mencoba menghindari satu sama lain)
  • Black (2017) (tentang perempuan yang bisa melihat bayangan kematian. Episode kedua nya kocak banget)
  • While You Were Sleeping (2017)  
  • School 2017 (2017) (recommended)
  • Save Me (2017) (ceritanya unik tentang seorang gadis yang terjebak dalam sekelompok aliran sesat)
  • Criminal Mind (2017)
  • Introverted Boss (2017)
  • Strong Woman Do Bong Soon (2017) 
  • Queen of The Ring (2017) (hanya 6 episode, tapi oke kok untuk ditonton) 
  • Hwarang The Beginning (2017)
  • Goblin (2017)
  • W (2016)(awal ceritanya menarik, tapi lama-lama bosan)
  • Love in The Moonlight (2016) (recommended)
  • Jealously Incarnate (2016)
  • Scarlet Heart (2016) (recommended)
  • Lucky Romance (2016) (recommended)
  • Let's Fight Ghost (2016) (jalan cerita mudah ditebak, tapi bagus kok dan cocok untuk kamu yang suka nonton drama korea dengan cerita simpel / ringan)
  • Descendants of The Sun (2016) (recommended)
  • Please Come Back, Mister (2016)
  • The Time We Were Not In Love (2015) (recommended)
  • Mask (2015) (recommended)
  • I Remember You / Hello Monster (2015) (sebenarnya menarik sebab menjadi misteri, siapa yang membunuh dan untuk apa? aku menontonnya hingga akhir sebab aku menyukai Seo In Guk. Tak lebih dari itu)
  • Oh My Ghost (2015) (recommended) 
  • Who are you - School 2015 (2015) (recommended)
  • Angry Mom (2015)
  • The Girl Who Sees Smells (2015) (recommended)
  • My Lovely Kim Sam Soon (ceritanya menarik, namun pemeran wanitanya agak berisi hehe)
  • While You Were Sleeping (ceritanya menarik dan bagus!! Sayang, episodenya terlalu banyak yaitu lebih dari 100 ep )
  • Birth of a Beauty (2014) (recommended)
  • The Master's Sun (recommended)
  • Sungkyunkwan Scandal
  • You Are All Surrounded (2014)
  • Marriage Not Dating (2014) (recommended)
  • Angel Eyes (2014) (lumayan)
  • I Miss You (2012)
  • My Girlfriend is a Nine Tailed Fox (recommended)
  • Rooftop Prince (recommended)
  • That Winter, The Wind Blows (2013)
  • Endless Love
  • Princess Hours
  • Full House
  • Gu Family Book (2013) (recommended)
  • King 2 Hearts
  • 200pounds beauty (recommended)
  • My Little Bride
  • Arang and the Magistrate
  • Lie To Me (2011)
  • Nice Guy
  • Miss Ripley (2011) (sayang aku kurang suka endingnya :( )
  • Delightful Girl Choon Hyang (2005)  (recommended)
  • 49 Days (recommended)
  • Playful Kiss (lumayan tapi kurang suka pemainnya...)
  • The moon embracing the sun (recommended)
  • You Who Came from the stars (recommended, banyak komedinya juga hahaha) 
  • Marry Him If You Dare ( akhir cerita sulit ditebak :))
  • 119 couple / Emergency Couple (2014) (lumayan)  
  • He is beautiful / You are beautiful (recommended)
  • Dream High (aku lebih suka Dream High 1 daripada Dream High 2 )
  • My Fair Lady / Take Care of the Young Lady (recommended)
  • Reply 1997 /  Answer Me 1997 
  • Secret Garden (recommended) 
  • I Hear Your Voice (2013) (recommended)
  • Big (2012) (recommended)
  • Surplus Princess (2014) (lumayan ceritanya, tapi sayang di cut dari 16 ep menjadi 10 ep, sehingga ceritanya kaya "maksa" diakhirin...)
.
.

Akhir-akhir ini aku mencoba menonton beberapa drama korea, 
namun tidak sampai selesai, sebab aku bosan menontonnya.  
(ingat! ini pendapat pribadiku!)


Berikut ini adalah beberapa drama yang menurutku membosankan :
  1. Fates and Furies (2018)
  2. Shining Inheritance (banyak yang bilang bagus lho, coba ditonton dulu)
  3. Secret Garden (banyak yang bilang film ini bagus)
  4. Hotelier
  5.  
  6. You're My Destiny (sebenarnya aku ingin menonton ini, namun aku menyerah ketika melihat kenyataan bahwa episodenya hingga 170an =.= )
  7. Love Rain (wow harus diakui bahwa Yoona sangat cantik disini, namun ceritanya membosankan)
  8. Coffee Prince (aku kurang suka, tapi banyak yang bilang ini drama yang menarik dan wajib ditonton. I don't know why...) 
  9. Heartstring (bosan karena kurang suka dengan pemain wanitanya haha) 
  10. Flower Boy Next Door 
  11. The Heirs (banyak bangetttt yang bilang drama ini bagus, tapi aku hanya menonton beberapa episode karena bosan + tidak menyukai pemeran utama)
  12. The Prime Minister and I (jalan ceritanya mudah ditebak... tapi tetap bertahan nonton karena Yoona sebagai pemeran utama)
  13. Fated to Love You versi KOREA (lebih bagus versi taiwan nya hehe)
  14. Cunning Single Lady (awalnya bagus tapi lama-lama membosankan)
  15. To The Beautiful You (lebih bagus versi taiwannya yaitu Hanazakarino Kimitachihe / Hanakimi )
  16. Haeundae Lovers (sebenarnya ceritanya menarik... namun ketika aku menonton keseluruhan dramanya, terasa membosankan....)
  17. High School Love On (hanya menonton awalnya saja, namun kurang menarik sebab jalan ceritanya mirip manga yang pernah aku baca)
  18. Hyde, Jeckyl, Me (awalnya membosankan namun tengah cerita lumayan juga. Ceritanya hampir sama dengan "Kill Me Heal Me". Banyak yang bilang lebih bagus Kill Me Heal Me, namun alasanku tidak menontonnya adalah karena Lee Seung Gi tidak jadi menjadi pemeran utama T__T . Saat ini aku telah menonton Kill Me Heal Me hingga ep 7 dan ceritanya lumayan juga untuk diikuti..)
  19. Oh My Venus (awal-awal seru karena penasaran mau lihat Shin Min Ah jadi cantik dan kurus lagi, eh lama lama bosen....)
  20. Cheese in the Trap (2016) (lebih suka baca ceritanya di webtoon)
  21. Legend of The Blue Sea (2017) (aku coba menonton beberapa episode awalnya, namun lama-lama bosan... sepertinya karena memang aku kurang suka lee Min Ho.. haha)
  22. The Bride of Habaek (2017) 


-Thank You-