Monday 22 April 2019

NATURE REPUBLIC Aloe Vera 92 % Soothing Gel Review


Siapa hayo yang belum pernah cobain Aloe Vera Soothing Gel dari NATURE REPUBLIC ini??

Produk ini hits sekali, bahkan semua teman kantorku membelinya saat kami berkunjung ke Korea Selatan tahun lalu.

NATURE REPUBLIC Aloe Vera Soothing Gel merupakan produk kulit terbaik yang dapat melembabkan dan memberikan sensasi dingin yang menenangkan dan menyegarkan kulit.
Kulit tubuhku terkadang terasa gatal akibat stress dan kering, sehingga membuatku ingin menggaruknya. Inilah yang menyebabkan kulit menjadi luka dan akibatnya bekas luka tersebut membuat kulit kita tidak mulus lagi karena meninggalkan noda.
Oleh karena itu aku menggunakan NATURE REPUBLIC Aloe Vera Soothing Gel yang merupakan produk kulit terbaik yang mengandung 92 % ekstrak daun aloe vera yang dapat memberikan sensasi dingin pada kulit (cooling effect), sehingga kulit terasa lebih segar.


NATURE REPUBLIC Aloe Vera Soothing Gel ini bisa digunakan oleh pria maupun wanita lho.
Biasanya pria tidak suka menggunakan gel atau lotion apapun pada kulit mereka karena mereka tidak suka sesuatu yang lengket, namun NATURE REPUBLIC Aloe Vera Soothing Gel ini tidak lengket, sehingga kamu (para pria) dapat mencobanya ya ^^

Bahan utama produk ini adalah lidah buaya organik dari California yang lembut untuk melembabkan kulit wajah, tangan, kaki, rambut dan bagian tubuh lainnya.






.
.



Aloe vera extract - Soothes, cools and repairs the skin Hyaluronic acid - Hydrates to keep the skin plump and elastic Calendula flower extract - Improves blood circulation and reduces the appearance of scars and wrinkles


Isinya 300 ml.



 Kemasannya terbuat dari plastik tebal, sehingga tidak perlu takut bila jatuh. Pastikan kamu menutup jarnya dengan rapat.


Sekali colek sudah bisa untuk satu bagian kulit anggota tubuhmu (misal tangan kiri). 


Teksturnya berbentuk gel transparant yang sangat ringan dan mudah menyerap ketika diusapkan. 


Terdapat plastik tebal sebagai pembatas agar gel tidak mudah tumpah dan berantakan.

.
.

INGREDIENTS

Aloe Vera leaf juice, alcohol, glyceryl polyacrylate,dipropylene glucol, water, butylene glycol, gliserin, propylene glycol, carbomer, PEG 60 hydrogenated castor oil, triethanolamine, 1,2-hexanediol, betaine, phenoxyethanol, disodium edta, parfum, polyglutamic acid, sodium hyaluranote, calendula officinalis flower extract/melissa officinalis extract/mentha viridis (spearmint) extract.
.
.

CARA PAKAI


Usapkan pada bagian kulit tubuh yang kering dan biarkan hingga meresap.


.....


Kamu juga bisa menggunakannya sebagai :
1. Masker wajah
Aplikasikan NATURE REPUBLIC Aloe Vera Soothing Gel ke kulit wajahmu. Hindari area mata dan mulut. Biarkan hingga 20-30 menit. Bilas hingga bersih.
(aku tidak menggunakannya di kulit wajah karena kulit wajahku cukup sensitif).

2. Pelembab

Aplikasikan NATURE REPUBLIC Aloe Vera Soothing Gel tipis saja ke kulitmu, kemudian tepuk-tepuk perlahan agar gel menyerap.

3. Masker rambut
Aplikasikan NATURE REPUBLIC Aloe Vera Soothing Gel ke rambutmu, biarkan hingga 30 menit. Bilas hingga bersih.
.
.

 REVIEW


  • Isinya 300 ml
  • Mengandung alkohol, sehingga aku tidak menggunakannya pada kulit wajahku sebab kulit wajahku cukup sensitif.
  • Tidak terasa lengket. Cocok untuk para pria yang tidak suka pakai gel ataupun lotion karena tidak suka rasa lengket. Pria juga harus merawat diri kan ^^
  • Teksturnya berbentuk gel yang berwarna bening/transparant. Sangat ringan dan mudah meresap di kulit.
  • Aroma lidah buayanya tidak menyengat dan menenangkan.
  • Membuat kulit terasa segar dan dingin (cooling effect)
  • Membuat kulit yang kering menjadi lembab
  • Dapat menenangkan kulit yang iritasi akibat hawa panas di luar ruangan atau kulit kemerahan akibat terpapar sinar matahari. Cocok banget untuk kamu yang beraktivitas di luar ruangan  karena NATURE REPUBLIC Aloe Vera Soothing Gel ini memiliki sensasi dingin, sehingga dapat membuat kamu segar kembali. 
  • Untuk kamu yang beraktivitas di dalam ruangan juga bisa menggunakan produk ini, karena terlalu lama berada di ruangan berAC juga dapat membuat kulit tubuh kita kering.
  • Cocok untuk semua tipe kulit.
  • Dapat digunakan untuk masker wajah (namun aku tidak menggunakannya pada wajahku karena wajahku sensitif), masker rambut maupun pelembab. Ini hanya pilihan saja ya.
  • Mudah dicari dan dibeli secara offline ataupun online (Tokopedia & Shopee)
.
.
Instagram : @Naturerepublic.id




THANK YOU

1 comment:

  1. Reviewnya bagus, kakaknya juga cantikk
    http://news.unair.ac.id/

    ReplyDelete