Tuesday 3 December 2013

Review LIP ICE Color Naughty Red # Lychee Flavour

Halo... Aku mau share lip balm yang aku beli 2bulan lalu.
Biasanya aku menggunakan Lip Ice Sheer Color with Beewax.
Namun saat ke Hypermart, aku melihat lipbalm ini, aku langsung ingin mencobanya sebab kemasannya lucu (polkadot warna merah) dan wangi lychee <3

Saat itu sedang ada diskon. Harga awal IDR 27.000an menjadi IDR 20.000an




Lip Balm dengan warna merah yang lembut
Melembabkan dan melembutkan bibir



Kemasannya lucu ya >.<

Isi keseluruhan (diputar full)


Walau warnanya merah tua, tapi saat diaplikasikan ke bibir, warnanya tidak ketara / tidak "merah" , sebab ini hanya lip balm.

.
.

KETERANGAN PRODUK

Buat harimu lebih ceria dengan Lip Ice Color Naughty Red yang memiliki warna merah lembut dan lychee flavour. 

Diperkaya dengan 5 natural moisturizer sekaligus, yaitu 
Jojoba Oil, Macadamia Nut Oil, Aloe Vera Oil, Sweet Almond Oil dan Shea Butter,
yang akan memberikan kelembaban ekstra pada bibir cantikmu.

UV protector dan Grape Seed Oil nya bekerja ganda melindungi bibirmu dari efek buruk radikal bebas yang membuat bibir tampak lebih gelap.

Bibir tetap sehat, siap eksis.


 .
.
CARA PAKAI

Cukup oleskan lip balm ini pada bibirmu.
Ulangi bila kamu merasa perlu (misalnya ketika kamu merasa bibirmu kering)

.
.

KOMPOSISI


TIPS
Ketika membeli, perhatikan tanggan expired nya !!
Jangan sampai kamu membeli barang yang sudah expired ya ^^

.
.

BEFORE AFTER

BEFORE

AFTER
.
.

REVIEW

  • Harganya terjangkau dan mudah dibeli di supermarket maupun minimarket terdekat
  • Walaupun warnanya merah, namun ketika diaplikasikan ke bibir tidak terlalu terlihat warnanya. Hasilnya natural seperti tidak pakai apa-apa. Namun bibir terlihat lebih lembut, lembab dan tidak kering.
  • Aku lebih suka menggunakan LIP ICE Sheer color with beeswax sebab mengandung madu yang membuat bibirku terlihat lebih lembab , glossy dan wanginya enak
  • Aku kurang suka wangi lychee nya, sebab seperti wangi obat :(
  • Lumayan kok untuk mencegah bibir kering ^^ tapi untuk bibir yang kering sekali, aku suka menggunakan Lip Spa Therapy ORIFLAME.
  • Cocok untuk kamu yang menyukai hasil natural (tanpa kilap di bibir)
  • Sepertinya cocok untuk pria maupun wanita. Pria juga boleh dong menggunakan lip balm agar bibirnya tidak kering. Kan jelek kalau bibir kering apalagi pecah-pecah dan berdarah. hehe
  • Kemasannya lucu dibanding lip ice lainnya. Menarik perhatian saat dipajang di counternya >.< 
  • Mengandung bahan-bahan alami seperti Jojoba Oil, Macadamia Nut Oil, Aloe Vera Oil, Sweet Almond Oil dan Shea Butter.
  • Tidak mengandung paraben.
  • Ada UV protectornya sehingga mencegah bibirmu menjadi gelap akibat sinar matahari.
  • Tidak lengket setelah beberapa saat penggunaan.

5 comments: